Hari : Rabu, 16 November 2016
Waktu : 19.30 s/d 22.00 BBWI
Tempat : Balai Desa Junwangi Hadir : 32 orang (50 % dari yang diundang)
Susunan Acara :
- Pembukaan dengan bacaan Ummul Kitab Surat Al Fatihah
- Sambutan Kepala Desa Junwangi Bpk. SYATRA IKHSANDRA, ST.
- Pembahasan Agenda Pertemuan :
- Hasil pertemuan terakhir tanggal 21 September 2016 oleh Sekretaris
- Laporan keuangan secara rinci dari awal perolehan dana oleh H. Sujiono - Bendahara I
- Kas terakhir Rp. 22.596.000,-
- Infaq dari Kantor Desa Junwangi Rp. 3.000.000,-
- Saldo terakhir Rp. 25.596.000,-
- Evaluasi Kerja
- Pelaksanaan pembangunan yang sudah berjalan sebelumnya harus disesuaikan dengan design baru seperti pondasi, kiblat, lokasi tiang karena nantinya masjid hanya menggunakan 4 soko guru sedang sekarang telah dipasang pondasi untuk tiang sebanyak 12 buah.
- Perlu kekompakan, kebersamaan seluruh panitia guna dan seluruh elemen masyarakat untuk mewujudkan keinginan warga Junwangi mengingat dana yang dibutuhkan cukup besar.
- Design masjid yang rinci dibutuhkan agar pembangunan dapat direncanakan dengan baik, dan disesuaikan dengan dana yang ada.
- Design Masjid
Masjid didesign oleh
- Pelaksanaan Pembangunan juga akan ditangani kontraktor Zizwansya Designer dengan dibantu oleh satu koordinator dan asistennya yang disetujui Panitia dan Kepala Desa Junwangi selaku Pelindung.
- Dalam pekerjaan yang bersifat membantu dapat melibatkan tenaga lokal sehingga dapat mewujudkan rasa ikut memiliki terhadap masjid jami' nantinya karena berpartisipasi.
- Designer terah memberikan gambar 3 D dan gambar struktur secara lengkap, sedang untuk RAP (Rancangan Anggaran Pembelanjaan) akan diberikan selambat-lambatnya 2 minggu.
- Gambar tersebut belum meliputi gambar sanitair (MCK dan tempat wudlu) serta menara inti mengingat sekala prioritas yang akan segera dilaksanakan.
- Perkiraan biaya untuk masjid tersebut sekitar 4,5 M bila dapat dilaksanakan sesuai target.
- Publikasi
1. Banner Utama didepan lokasi pembangunan
2. X- Banner ditempatkan di Balai Desa Junwangi
3. Sticker Bontaq Ukuran A3- di tempatkan di masjid-masjid/mushola-mushola di seluruh desa Junwangi
4. Brosur dan sticker lewat RT/RW dan Jama'ah Istighotsah Masjid Jami' Desa Junwangi.
5. Pengumuman/pemberitahuan melalui masjid-masjid/mushola-mushola di seluruh desa Junwangi
6. Secara online
- Penggalian Dana :
1. Kotak Amal di 19 RT & Kantor Desa Junwangi
2. Kotak amal ditempat-tempat tertentu seperti toko-toko yang ada di Junwangi
3. Donatur tetap
4. Pendekatan khusus :
- Pemilik sawah di desa Junwangi
- Kelas menegah keatas
6. Khususon dalam acara Istigotsah Masjid Jami' Desa Junwangi setiap Selasa Kliwon Rabu Legi di lokasi pembangunan masjid.
7. Metode penggalian dana yang lain sambil melihat perkembangan & antusiasme donatur.
- Program kerja
- Pengurukan serambi masjid jami' selambat-lambatnya Senin, 21 November 2016 untuk mengawali acara Istighotsah Rutin Selasa Malam Rabu
- Sound system, lampu penerangan, terpal untuk lesehan acara Istighotsah
- Distribusi surat-surat dari sekretariat kepada RT/RW, panitia dan donatur
- Kekurangan Sticker Bontax A3- untuk mushola-mushola di Kenep
- Sticker Jama'ah istighotsah
- Banner Jama'ah Istighotsah
- Panduan Istighotsah
- Publikasi laporan pertemuan
- Publikasi istighotsah
- Buletin untuk donatur tetap
- Proposal & surat-surat permohonan lainnya
3. Istighotsah
Panitia akan menggelar istighotsah di lokasi pembangunan masjid jami' dengan keterangan sebagai berikut :
- Insya Allah dimulai hari Selasa Malam Rabu, 22 November 2016 / 22 Shaffar 1438 H pukul ; 20.00 BBWI (ba'da shalat Isya')
- Istighotsah selanjutnya insya Allah akan digelar secara istiqomah setiap hari "SELASA MALAM RABU" dan untuk memudahkan mengingat disingkat "SEMAR".
- Setiap hari "SELASA KLIWON MALAM RABU LEGI" ditambah acara "KHUSUSHON" dengan membaca AHLI QUBUR dari permohonan jama'ah, warga maupun simpatisan.
- Acara pertemuan rutin Panitia untuk evaluasi kegiatan diadakan setelah acara Istighotshah Selasa Kliwon Malam Rabu Wage ini
- Sharing sesama Panitia bisa dilaksanakan setiap minggu sebelum acara Istighotsah Rutin.
- Panitia akan menerbitkan buku panduan agar jama'ah memiliki kesamaan dalam melaksanakan Istigotsah berdasar tuntunan ulama'
- Susunan acara sementara Istighotsah sbb. :
- Pra Acara : sharing rapat panitia
- Pengumuman-pengumuman / sambutan
- Khususon dari Panitia untuk ahli qubur
- Istighotshah
- Tahlil
- Do'a
- Ramah Tamah
- Pra Acara : Shalawatan
- Pengumuman-pengumuman / sambutan
- Khususon dari Jam'ah, warga dan simpatisan untuk ahli qubur
- Istighotshah
- Tahlil
- Do'a
- Rapat Evaluasi & Program Kerja Panitia
- Peserta membawa panduan istighotsah dari panitia
- Peserta dimohon memakai pakaian atas putih bawah gelap dan untuk wanita menyesuaikan
- Peserta dapat membawa tasbih, alas duduk, makanan & minuman sendiri
- Peserta wajib mengikuti tata tertib yang ditentukan panitia
- Peserta ikut mendukung terciptanya susasana istighotsah yang ihlas, aman, nyaman, khusyu', tertib dan memelihara kebersihan lingkungan
- Peserta secara otomatis menjadi Anggota Jama'ah Istighotsah SElasa MAlam Rabu (AJI SEMAR) MASJID JAMI' DESA JUNWANGI.